Assalamualaikum Wr Wb
Berikut disampaikan pengumuman hasil seleksi berkas dan jadwal tes akademis untuk calon dosen dan pegawai tetap yayasan Universitas Muhammadiyah Palangkaraya, silahkan klik pada link di bawah ini :
Saat tes akademis mohon diperhatikan, setiap peserta Wajib :
- Datang tepat waktu
- Menggunakan masker
- Mengikuti protokol kesehatan
- Membawa alat tulis sendiri
- Membawa KTP/SIM
Komponen Tes Akademis :
- Tes Psikologi
- Tes Potensi Akademik
Tes akademis dilaksanakan secara langsung di Aula Utama UMPR dengan 3 gelombang
- Gelombang 1 pada hari Senin, 14 Desember 2020 pukul 07.00 WIB
- Gelombang 2 pada hari Selasa, 15 Desember 2020 pukul 07.00 WIB
- Gelombang 3 pada hari Rabu, 16 Desember 2020 pukul 12.30 WIB
Peserta tes menggunakan pakaian bebas rapi (bukan kaos oblong/polo, bukan celana/rok jeans) dan menggunakan sepatu
Demikian informasi ini, atas perhatiannya diucapkan terima kasih.
Wassalamualaikum Wr Wb
Panitia