Prodi Kehutanan UMPR Gelar Sosialisasi MBKM

KEHUTANAN : Program Studi Kehutanan UMPR melaksanakan Sosialisasi KSKI MBKM di hadapan para mahasiswa, Selasa (7/12).

PALANGKA RAYA –  Program Studi (Prodi) Kehutanan, Fakultas Pertanian dan Kehutanan (Fapertahut) Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR) mendapatkan kepercayaan untuk menyelenggarakan kegiatan yang basisnya Merdeka Belajar dan Kampus Merdeka (MBKM) melalui hibah KSKI (Kerjasama Kurikulum dan Implementasi MBKM) pada tahun 2021.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, karena MBKM menjadi topik yang hangat dua tahun terakhir ini.

Ketua Pelaksana Hibah KSKI Prodi Kehutanan, Nanang Hanafi, S.Hut., M.P mengatakan, program MBKM menjadi suatu hal yang baru di luar kebiasaan dalam mengelola program studi (Prodi), khususnya dalam pembelajaran yang berkaitan dengan upaya menjadikan mahasiswa adaptif dalam berbagai situasi yang akan dihadapi dalam kehidupan sehari-hari.

“Kegiatan MBKM merupakan salah satu kebijakan Kemendikbud, yaitu memberikan hak kepada mahasiswa apabila ingin mengambil mata kuliah di luar program studi,” kata Nanang Hanafi, S.Hut., M.P. pada Selasa (7/12).

Ia menambahkan dari kegiatan MBKM yang dipilih oleh Prodi Kehutanan untuk diimplementasikan, Mahasiswa tentunya dapat memperoleh banyak manfaat. “Melalui kegiatan MBKM ini tentunya banyak program yang ditawarkan. Selain dapat mengambil mata kuliah di luar prodi, mahasiswa juga dapat melakukan magang di banyak mitra yang telah bekerja sama dengan Prodi Kehutanan yang tentunya kegiatan magang mereka nanti akan diakui sebagai pengganti sejumlah sks mata kuliah yang ditempuh,” ujarnya.

Ia menambahkan, salah satu dari rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan, adalah pada tanggal 7 Desember 2021, yaitu sosialisasi kegiatan MBKM yang dihadiri para mahasiswa Prodi Kehutanan mulai dari Semester 1, 3, hingga semester 5. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Utama UMPR.

“Dengan kegiatan sosialisasi ini maka Prodi Kehutanan tentunya berharap jumlah mahasiswa yang ikut mengambil program MBKM semakin bertambah karena dengan mengikuti MBKM ini akan menjadi bekal untuk mereka nantinya,” tuntasnya. (ap/my)