DOSIS 2 : UMPR melaksanakan kegiatan vaksinasi Tahap 1 Dosis ke-2 selama 3 hari sejak Senin (13/9) hingga Rabu (15/9).
PALANGKA RAYA – Dalam rangka menyambut milad atau hari jadi Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR) ke-34 Tahun, UMPR menggelar Vaksinasi Tahap 1 untuk pemberian Dosis ke-2. Kegiatan Vaksinasi Tahap 1 Dosis ke-2 ini dilaksanakan mulai selama 3 hari yaitu dari Senin (13/9) hingga Rabu (15/9). Kegiatan ini berlangsung di Aula Utama, Kampus UMPR di Jalan RTA Milono km 1,5 Kota Palangka Raya. Vaksinasi ini merupakan lanjutan dari kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan pada bulan agustus yang lalu.
Ketua Pelaksana Kegiatan Vaksinasi, Apt. Guntur Satrio Pratomo, S.Farm., M.Si menuturkan bahwa UMPR melalui Vaksinasi Dosis 2 ini akan berupaya semaksimal mungkin untuk mendukung program vaksinasi dari pemerintah agar penanganan covid dapat berjalan secara optimal. “Tidak seperti vaksinasi Dosis 1 yang berlangsung selama 5 hari. Kegiatan vaksinasi Dosis 2 ini kami bagi menjadi 3 hari saja dari tanggal 13 hingga 15 September 2021. Di mana setiap harinya akan dilakukan vaksinasi terhadap 500 peserta sehingga jumlah keseluruhan adalah 1500 peserta untuk 3 hari.”, sahut Apt. Guntur Satrio Pratomo, S.Farm., M.Si pada Senin (13/9).
Pria yang akrab disapa Guntur ini mengatakan bahwa kegiatan Vaksinasi Dosis 2 ini terasa begitu spesial karena merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka menyambut hari jadi atau milad UMPR yang ke-34. “Untuk milad UMPR sendiri akan dilaksanaka pada pekan depan,” ujarnya.
Apt. Guntur Satrio Pratomo, S.Farm., M.Si selaku Ketua Panitia Vaksinasi tentunya berharap agar kedepannya kegiatan vaksinasi Tahap 2 dapat dilakukan. “Harapannya untuk kedepannya pihak UMPR dapat dipercaya kembali untuk menyelenggarakan kegiatan Vaksinasi Tahap selanjutnya (Tahap 2) agar semua kalangan dapat tercover baik itu mahasiswa maupun masyarakat umum,”sambung Pria yang juga menjadi Dosen di Prodi Farmasi FIK UMPR ini.
Sama seperti Kegiatan Vaksinasi Dosis 1 sebelumnya, vaksin yang digunakan pada Dosis 2 ini merupakan Vaksin Sinovac yang diperoleh merupakan bantuan dari Kementerian Kesehatan RI dan Muhammadiyah Covid 19 Command Center Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Selama vaksinasi berlangsung, kegiatan ini di jaga ketat dengan menerapkan protokol kesehatan. Semua itu dilakukan demi mencegah penyebaran virus covid-19. Vaksinator atau tenaga kesehatan berasal dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah dan RSI PKU Muhammadiyah.
Rektor UMPR, Dr. Sonedi, M.Pd menyampaikan bahwa kegiatan vaksinasi Tahap 1 Dosis ke-2 ini merupakan salah satu kegiatan Bakti Peduli dari Universitas Muhammadiyah Palangkaraya terhadap masyarakat umum dan lintas agama. “Tentunya UMPR tidak akan berhenti setelah kegiatan vaksinasi ini, akan ada banyak kegiatan lainnya yang dilakukan oleh Universitas untuk membantu masyarakat luas khususnya masyarakat yang ada di Kalimantan Tengah. Semua itu dilakukan agar masyarakat Kalimantan Tengah dapat merasakan kehadiran UMPR ditengah-tengah mereka,”imbuh Dr. Sonedi, M.Pd saat meninjau kegiatan vaksinasi hari pertama pada Senin (13/9). (ap/my)