UMPR SAMBUT SILATURAHMI KADISDIK PROV KALTENG
Palangka Raya (UMPR) – Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR) kembali dikunjungi oleh Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan (Plt Kadisdik) Provinsi Kalimantan Tengah, Reza Prabowo, S.IP., M.PA. Kunjungan ini dalam rangka mempererat silaturahmi dan kerjasama yang telah dibangun oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah dengan Universitas Muhammadiyah Palangkaraya terkhusus di bidang pendidikan yang menjadi leading Sektor dari Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah, di Kampus 2 UMPR, Rabu (26/2).
Kedatangannya ini disambut hangat oleh Rektor UMPR Assos Prof Dr. Muhamad Yusuf, S.Sos, MAP yang didampingi oleh Wakil Rektor 1 UMPR, Dr. Chandra Anugrah Putra, M.Ikom, Wakil Rektor 3 UMPR Apt. Guntur Satrio P, S. Farm., M.Si, Direktur Kerjasama dan Urusan Internasional Rakhdinda Dwi Artha Qairi, S.Pd., MAP, Dekan Fakultas Bisnis dan Informatika, M. Jailani, S.E., M.Pd., AK, Dekan Fakultas Bahasa, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Dr (Cand) Ade S Permadi MPd, dan Wakil Dekan 2 Fakultas Kedokteran Nurul Qamariah, S.Pd., MSc.
Dalam pertemuan ini Rektor UMPR, Yusuf menyampaikan beberapa hal terkait dengan program-program strategis yang telah digagas UMPR.
“Dalam waktu dekat, UMPR akan mendirikan Fakultas Kedokteran Gigi dan beberapa program studi dibidang kesehatan lainnya seperti Manajemen Informasi Kesehatan, dan sebagainya,” kata Yusuf.
Pembukaan program studi di bidang kesehatan tersebut ditujukan sepenuhnya untuk memenuhi kebutuhan tenaga kesehatan di wilayah Provinsi Kalimantan Tengah. Sebagaimana diketahui bahwa jumlah tenaga kesehatan yang ideal di Provinsi Kalimantan Tengah saat ini masih belum tercapai, sehingga kedepannya dengan kehadiran program-program studi di bidang kesehatan tersebut akan mempercepat proses pemenuhan kebutuhan tenaga kesehatan di Kalimantan Tengah.
Selain itu, tentunya kehadiran program studi di lingkungan UMPR ini akan memberikan kesempatan yang lebih luas bagi generasi muda Kalimantan Tengah untuk dapat mengakses pendidikan tinggi di bidang kesehatan.
“Kami persembahkan UMPR ini untuk masyarakat Kalimantan Tengah, sehingga kedepanya dapat menjadi kampus yang mampu memenuhi cita-cita generasi muda kalteng,” sambung Yusuf.
Dengan semakin banyaknya masyarkat kalteng yang menempuh pendidikan tinggi di bidang kesehatan maka secara langsung akan meningkatkan indeks pembangunan sumber daya manusia dan berkontribusi pada peningkatan kualitas pelayanan kesehatan di Kalimantan Tengah.
Di waktu yang sama, Rektor UMPR juga menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kinerja dan program-program inovatif yang telah di gagas dan dijalankan dengan baik oleh Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Tim kerja Disdik Provinsi Kalimantan Tengah. Beberapa program strategis yang mendapatkan tempat begitu dalam dihati masyarakat diantaranya adalah Program Kuliah Gratis dan Sekolah Gratis bagi SMA/SMK sekalimantan Tengah.
“Program-program tersebut sangat realistis karena menjawab berbagai kebutuhan yang nyata dan spesifik di tengah masyarakat Kalimantan Tengah,” ujarnya.
Pada kesempatan ini, Plt. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah berkesempatan untuk meninjau langsung proses pembangunan gedung Fakultas Kedokteran Gigi, ia menyampaikan bahwa Dinas Pendidikan akan selalu menjadi garda terdepan untuk menjawab dan menyelesaikan berbagai tantangan dalam peningkatan kualitas pendidikan di wilayah provinsi Kalimantan Tengah. Selain itu, ia juga menyampaikan apresiasi atas berdirinya Fakultas Kedokteran pada UMPR dan berharap agar rencana pendirian Fakultas Kedokteran Gigi UMPR dapat segara terwujud.
“Apalagi di era digitalisasi saat ini, maka kami berharap bahwa guru-guru di Kalimantan Tengah harus menjadi guru-guru yang inovatif yang di dukung dengan sistem dan perangkat yang relevan dengan kebutuhan dunia pendidikan di setiap waktunya, terlebih dengan proses pembukaan Fakultas Kedokteran Gigi ini semoga menjadi solusi atas kurangnya SDM Dokter Gigi kita di Kalimantan Tengah” kata Reza